Sekarang ini, jurusan kuliah yang berhubungan dengan teknologi jadi salah satu pilihan paling populer di kalangan anak SMA. Banyak yang tertarik karena bidang ini memang terus berkembang dan dibutuhkan di berbagai industri.
Faktanya, menurut data dari NCES di Amerika, sekitar 9% dari gelar S1 tahun 2021–2022 diberikan ke jurusan teknologi, seperti teknik dan komputer. Angka ini menunjukkan kalau minat di bidang teknologi makin tinggi dan prospeknya juga makin luas.
Nah, kalau kamu juga tertarik buat kuliah di jurusan seputar teknologi dan pengen tahu pilihan jurusannya apa aja, artikel ini punya jawabannya. Yuk, simak sampai selesai!
Daftar Jurusan Kuliah yang Berhubungan dengan Teknologi
Sebenarnya, jurusan teknologi itu sudah berkembang nggak cuma soal coding atau merakit komputer aja. Ada juga yang fokusnya ke desain digital, analisis data, sistem informasi, sampai teknologi komunikasi yang semuanya punya peran penting di era digital sekarang.
Nah, biar kamu makin kebayang, yuk intip beberapa jurusan kuliah yang berhubungan dengan teknologi!
1. Jurusan Teknologi Informasi
Yang pertama, ada Jurusan Teknologi Informasi (TI), yaitu berfokus pada pengelolaan data, sistem informasi, dan infrastruktur digital.
Yap, di sini, kamu bakal belajar tentang cara mengelola dan mengembangkan sistem informasi, serta memanfaatkan teknologi untuk menciptakan solusi berbagai masalah di kehidupan sehari-hari, contohnya bikin aplikasi pendataan siswa atau sistem absensi digital.
Selain ngulik coding dan program aplikasi, kamu juga bakal belajar tentang jaringan komputer, keamanan data, dan pengelolaan sistem yang bikin semua teknologi bisa berjalan lancar.
Nah, kalau tertarik buat kuliah di jurusan Teknologi Informasi ini, ada banyak banget karier yang bisa kamu kejar, lho! Mulai dari:
- IT Support Specialist
- Network Engineer
- System Analyst
- Security Analyst
- Software Developer
2. Jurusan Sistem Informasi
Selanjutnya, ada Jurusan Sistem Informasi yang jadi salah satu jurusan yang berhubungan dengan teknologi plus dunia bisnis dan manajemen.
Di sini, kamu akan mempelajari bagaimana caranya merancang dan mengelola sistem informasi biar bisa bantu perusahaan mengambil keputusan yang lebih cerdas dan efisien. Misalnya, bikin dashboard buat laporan keuangan atau sistem database pelanggan.
Terus, disamping belajar soal pemrograman dan data, kamu juga bakal ngulik analisis kebutuhan bisnis, manajemen proyek TI, sampai teknologi cloud dan AI yang sekarang makin sering dipakai di perusahaan.
Menurut Bureau of Labor Statistics (BLS), kebutuhan tenaga kerja di bidang sistem informasi bakal meningkat setiap tahunnya, lho! Apalagi, makin banyak perusahaan yang mengandalkan sistem digital buat menjalankan operasional mereka.
Soal karier, jurusan Sistem Informasi ini punya prospek yang nggak kalah luas. Kamu bisa jadi:
- Sistem Informasi Manajer
- IT Consultant
- Business Analyst
- Digital Transformation Manager
- Cloud Computing Specialist
3. Jurusan Ilmu Komputer
Sumber: Freepik
Kalau kamu suka ngulik teknologi dari sisi paling dasar, Jurusan Ilmu Komputer bisa jadi pilihan jurusan seputar teknologi yang cocok banget buatmu!
Kamu bakal diajak mendalami teori komputasi, algoritma, pemrograman, dan bahkan sistem operasi. Pokoknya segala hal yang jadi pondasi teknologi modern.
Nggak cuma itu, kamu juga akan belajar matematika komputer dan logika yang jadi bekal penting buat bikin teknologi seperti AI sampai pengembangan software dan hardware.
Lulus dari jurusan ini, kamu bisa banget jadi:
- Machine Learning Engineer
- Software Engineer
- IT Consultant
- Data Scientist
- Database Administrator
4. Jurusan Bisnis Digital
Dunia bisnis sekarang udah makin digital, dan di sinilah Jurusan Bisnis Digital jadi jurusan yang punya kaitan kuat sama teknologi modern.
Jurusan ini mengajarkan tentang cara menggabungkan strategi bisnis dengan teknologi digital, mulai dari digital marketing, bisnis berbasis aplikasi, sampai transformasi digital di perusahaan.
Mata kuliah yang dipelajari juga nggak cuma soal teori bisnis aja ya, tapi juga tentang Data Analitik, UI/UX, Teknologi Informasi dan Komunikasi, sampai Businesss Intelligence.
Dengan ilmu dan skill yang dipelajari, nggak heran kalau lulusan jurusan ini banyak diburu perusahaan, terutama yang udah pindah ke digitalisasi, seperti startup, marketplace, dan agensi teknologi.
Beberapa karier seru yang bisa kamu pilih setelah lulus dari jurusan Bisnis Digital, antara lain:
- Digital Business Strategist
- Digital Marketing Specialist
- E-Commerce Analyst
- Product Manager
- Business Intelligence Analyst
Baca Juga: 12 Jurusan yang Mempelajari Coding, Prospek & Gajinya Tinggi!
5. Jurusan Sains Data
Kalau suka ngulik angka, data, dan logika, Jurusan Sains Data bisa jadi salah satu jurusan seputar teknologi yang paling menjanjikan sekarang ini.
Jurusan ini fokus mempelajari tentang cara mengumpulkan, mengolah, dan membaca data dalam jumlah besar biar bisa bantu perusahaan bikin keputusan bisnis yang lebih tepat dan strategis.
Menariknya, jurusan Data Sains emang lagi naik daun banget! Apalagi, karena permintaan Data Scientist di Indonesia makin tinggi, terutama di sektor e-commerce seperti Shopee & Tokopedia, fintech seperti Gojek & OVO, sampai startup teknologi yang terus berkembang.
Selama kuliah, kamu juga bakal belajar tentang statistik, bahasa pemrograman (Python & R), analisis data, machine learning, dan pemanfaatan big data untuk kebutuhan bisnis maupun riset.
Soal prospek kerja, tenang aja. Lulusan jurusan ini bisa banget terjun ke berbagai profesi keren, seperti:
- Data Scientist
- Data Analyst
- Machine Learning Engineer
- Business Intelligence Analyst
- Data Engineer
6. Jurusan Teknik Informatika
Berikutnya, ada Jurusan Teknik Informatika, yang mempelajari cara memanfaatkan teknologi komputer untuk mengolah data, menyusun sistem, dan menciptakan berbagai solusi berbasis perangkat lunak.
Perlu kamu tahu, Teknik Informatika itu termasuk jurusan Saintek dengan peminat terbanyak di Indonesia, lho! Bukan tanpa alasan, karena prospek kerjanya emang luas dan erat banget kaitannya sama kemajuan teknologi masa kini.
Di sini, kamu juga akan belajar mulai dari pemrograman, algoritma, pengembangan software, sampai desain sistem keamanan komputer. Cocok banget buat kamu yang suka tantangan dan problem solving.
Nah, lulusan dari jurusan seputar teknologi ini punya banyak banget peluang karier, seperti:
- Software Developer
- Sistem Administrator
- IT Support Specialist
- Web Developer
- Mobile App Developer
7. Jurusan Agroteknologi
Lho, kok Agroteknologi bisa nyambung sama teknologi? Eitss, jangan salah, jurusan ini justru makin menarik karena menggabungkan ilmu pertanian dengan teknologi modern!
Di jurusan Agroteknologi, kamu akan belajar bagaimana cara mengelola pertanian dengan metode canggih, mulai dari pemanfaatan drone, sistem irigasi otomatis, smart farming, sampai aplikasi pertanian berbasis data.
Jurusan ini cocok banget buat kamu yang tertarik sama ketahanan pangan dan pengelolaan lingkungan, tapi tetap pengen masuk ke dunia teknologi yang aplikatif serta bermanfaat langsung buat masyarakat.
Prospek kariernya juga nggak kalah menjanjikan, lho. Ini beberapa posisi yang bisa kamu incar:
- Agritech Specialist
- Peneliti di Bidang Pangan & Pertanian
- Konsultan Pertanian Modern
- Teknisi Sistem Irigasi Cerdas
- Data Analyst Pertanian
8. Jurusan Bioinformatika
Sumber: Freepik
Dunia biologi dan teknologi ternyata juga bisa banget disatukan lewat jurusan satu ini: Bioinformatika!
Di sini, kamu bakal mempelajari caranya mengolah data biologis menggunakan teknologi komputer. Mulai dari data DNA, protein, hingga struktur sel, semuanya dianalisis pakai algoritma dan program komputer canggih.
Kalau suka sains, dunia programming, dan pengen punya karier menjanjikan, Bioinformatika bisa banget jadi pilihan utama. Terlebih lagi, karena penerapan ilmunya juga luas banget, bisa di bidang kesehatan, genetika, dan farmasi.
Bahkan sekarang banyak banget startup biotech yang cari lulusan Bioinformatika untuk riset dan pengembangan obat, lho! Adapun, prospek kerja lainnya bisa mengarah ke:
- Bioinformatics Scientist
- Peneliti Genetik
- Data Analyst di Bidang Bioteknologi
- Developer Aplikasi Kesehatan
- Ahli Genetika Komputasional
Baca Juga: 8 Jurusan IT dengan Prospek Kerja dan Gaji Menjanjikan!
9. Jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV)
Bukan cuma soal seni, DKV sekarang udah jadi salah satu jurusan yang berkaitan dengan teknologi karena hampir semua proses desainnya berbasis digital. Contohnya aja dengan penggunaan software Adobe Illustrator, Photoshop, sampai tools UI/UX kayak Figma.
Skill yang dipelajari juga nggak main-main. Mulai dari desain aplikasi, animasi interaktif, sampai bikin brand identity di media sosial, semuanya diasah di sini dengan pendekatan teknologi visual.
Dengan semakin berkembangnya platform digital dan industri kreatif, DKV juga menjadi jurusan yang relevan banget di era sekarang. Nanti, lulus dari sini, kamu bisa explore banyak karier, seperti:
- Graphic Designer
- UI/UX Designer
- Digital Illustrator
- Visual Content Creator
- Creative Director
10. Jurusan Cyber Security
Cyber Security adalah jurusan yang mempelajari cara melindungi sistem komputer, jaringan, dan data dari serangan siber, hacker, atau malware.
Jurusan ini jelas masuk dalam jajaran jurusan seputar teknologi yang super penting di era digital! Karena faktanya, menurut data dari Kominfo, dari tahun 2019 sampai pertengahan 2024, udah ada lebih dari 100 kasus kebocoran data di Indonesia. Serem banget, kan?
Karena itu, peluang kerjanya juga luas banget. Kamu bisa jadi:
- Cyber Security Analyst
- Ethical Hacker
- Security Software Developer
- IT Security Specialist
- Incident Response Analyst
11. Jurusan Rekayasa Perangkat Lunak
RPL termasuk jurusan yang berhubungan dengan teknologi paling populer, apalagi buat yang suka otak-atik software dan pengen bikin aplikasi sendiri. Di sini, kamu bakal belajar dari nol tentang cara merancang, membangun, dan mengelola perangkat lunak.
Nggak cuma coding doang, kamu juga bakal mendalami arsitektur software, database, debugging, sampai manajemen proyek IT. Skill problem-solving kamu juga dijamin bakal makin terasah!
Dengan dunia digital yang terus berkembang, lulusan RPL selalu dicari banyak perusahaan, dari startup sampai perusahaan teknologi multinasional.
Beberapa karier yang bisa kamu pilih setelah lulus yaitu:
- Software Developer
- Mobile App Developer
- Game Developer
- Software Quality Assurance (QA)
- Full Stack Developer
12. Jurusan Artificial Intelligence (AI)
Terakhir, ada Jurusan Artificial Intelligence (AI), yang mempelajari bagaimana caranya bikin program komputer yang bisa ngasih respon cerdas layaknya manusia.
DI sini, kamu akan belajar beberapa mata kuliah mencakup machine learning, neural networks, dan natural language processing alias kemampuan komputer buat memahami bahasa manusia.
Contoh aplikasi AI sendiri udah banyak banget, dari fitur face recognition, chatbot, rekomendasi video YouTube, sampai mobil tanpa sopir. Semua itu dibikin dari algoritma yang kamu pelajari di jurusan ini!
Nah, karena teknologi AI terus berkembang dan makin dibutuhkan, lulusan jurusan ini punya prospek kerja yang luas dan menjanjikan banget. Beberapa posisi yang bisa kamu incar, antara lain:
- Machine Learning Engineer
- AI Research Scientist
- Data Analyst
- Computer Vision Engineer
- Natural Language Processing (NLP) Engineer
Baca Juga: Jurusan Ilmu Komputer: Mata Kuliah, Prospek Kerja, Skill
Mau Kuliah di Jurusan Seputar Teknologi? Ini Pilihan Kampusnya!
itu dia berbagai jurusan kuliah yang ada kaitannya dengan teknologi, dari Teknologi Informasi, AI, Cyber Security, sampai DKV. Jurusan-jurusan ini cocok banget buat kamu yang pengen kuliah di bidang yang nggak cuma keren, tapi juga relevan sama masa depan.
Nah, kalau kamu lagi cari kampus yang punya jurusan seputar teknologi dengan pendekatan kekinian dan siap kerja, kamu bisa daftar di Universitas Cakrawala aja!
Di sini, kamu bisa pilih Program Studi S1 Ilmu Komputer, Sistem Informasi, Data Sains, atau Bisnis Digital. Semua prodi ini dirancang dengan kurikulum yang up-to-date, diajarkan langsung oleh dosen praktisi, serta udah pasti relevan dengan kebutuhan industri.
Kamu juga bisa ikut Program 1 Tahun Fokus, yaitu 3 tahun kuliah teori + 1 tahun khusus buat magang atau ngerjain proyek teknologi di beberapa perusahaan.
Nggak cuma itu, ada juga Program Penyaluran Kerja ke 840+ perusahaan mitra, yang bikin kamu nggak perlu panik soal cari kerja setelah lulus. Menarik banget, kan?
Yuk, buruan daftar di Universitas Cakrawala dan wujudkan impian kamu kuliah di jurusan teknologi bareng kampus yang support banget sama perkembangan digital. Info lengkap dan konsultasi bisa kamu dapatkan langsung di sini ya!
Referensi
- Most common undergraduate fields of study [Buka]
- Occupational Outlook Handbook: Computer and Information Systems Managers [Buka]
- Hire Data Scientists in Indonesia, Vietnam and the Philippines [Buka]
- 5 Jurusan Paling Diminati Mahasiswa di Indonesia, Manajemen Jadi Primadona [Buka]
- Bioinformatics is a rewarding career in need of new recruits [Buka]
- Kebocoran Data Kembali Terjadi, Sukamta: Ini Alarm Keras Buat Pemerintah! [Buka]