Oleh Universitas Cakrawala
•
21 October 2024
Dalam dunia jaringan komputer, ada satu komponen kunci yang sering kita dengar, yaitu gateway. Buat kamu yang belum tahu, gateway adalah perangkat yang berfungsi sebagai "gerbang" untuk menghubungkan satu jaringan dengan jaringan lainnya. Coba bayangin, gateway ini seperti pintu tol digital yang memungkinkan data dari satu jaringan bisa keluar dan masuk ke jaringan lain. Tanpa adanya gateway, jaringan kamu akan terisolasi dan tidak bisa berkomunikasi dengan jaringan di luar sana.
Dengan kata lain, gateway sangat penting untuk memastikan berbagai jaringan bisa terhubung, meskipun mereka punya protokol atau aturan yang berbeda. Nah, di artikel ini, kita bakal mengupas tuntas apa itu gateway dan jenis-jenisnya dalam jaringan. Jadi, yuk kita simak lebih lanjut dan pahami bagaimana gateway bekerja serta jenis-jenisnya!
Gateway adalah perangkat yang digunakan untuk menghubungkan jaringan antara satu perangkat komputer dengan perangkat lainnya. Karena setiap perangkat biasanya memiliki protokol komunikasi yang berbeda, gateway dibutuhkan untuk menghubungkan mereka.
Gateway ini berperan sebagai penghubung antara satu jaringan dengan jaringan yang lainnya. Meski arsitektur dan juga topologi setiap jaringan bisa berbeda, gateway tetap saja dapat menyatukan keduanya. Selain itu juga, gateway juga bisa menghubungkan komputer-komputer besar, atau menghubungkan komputer besar dengan komputer kecil.
Contoh perangkat gateway internet termasuk ISP (Internet Service Provider) dan router, yang berfungsi untuk memberikan akses ke jaringan World Wide Web (WWW).
Gateway berfungsi untuk menghubungkan jaringan yang berbeda, seperti jaringan lokal dengan internet. Selain itu, gateway juga menerjemahkan protokol antar jaringan, memastikan setiap perangkat dapat saling berkomunikasi meskipun menggunakan aturan berbeda. Gateway juga mengamankan serta mengontrol lalu lintas data, mencegah ancaman keamanan dan menjaga stabilitas komunikasi antar jaringan yang terhubung.
Berdasarkan aliran data dan informasi, gateway dapat dibagi menjadi beberapa jenis. Berikut adalah jenis-jenis gateway yang perlu kamu ketahui:
Network gateway adalah jenis yang paling umum, menyediakan interface antara dua jaringan dengan protokol yang berbeda. Jika istilah "gateway" disebut tanpa keterangan lebih lanjut, biasanya ini merujuk pada network gateway.
VoIP trunk gateway digunakan untuk menghubungkan jaringan PSTN (Public Switched Telephone Network) dengan jaringan VoIP (Voice over Internet Protocol), sehingga memungkinkan komunikasi melalui internet.
Sebaliknya, unidirectional gateway hanya memungkinkan aliran data dalam satu arah. Biasanya, jenis ini digunakan untuk keperluan pengarsipan data.
Cloud storage gateway adalah server yang menerjemahkan permintaan penyimpanan menjadi panggilan API cloud, seperti SOAP dan REST. Gateway ini memfasilitasi integrasi penyimpanan cloud pribadi ke aplikasi tanpa perlu memindahkan aplikasi ke public cloud, sehingga mempermudah komunikasi data.
Bidirectional gateway memungkinkan aliran data terjadi dua arah. Gateway ini juga sering digunakan untuk melakukan sinkronisasi data antara dua jaringan.\
Setelah memahami peran penting gateway dalam jaringan komputer, kamu mungkin semakin tertarik dengan bagaimana teknologi jaringan bekerja. Jika kamu merasa topik seperti ini menarik dan ingin memperdalam pengetahuan di bidang teknologi informasi, khususnya jaringan komputer, maka memilih Jurusan Ilmu Komputer di Cakrawala University bisa jadi langkah yang tepat.
Jurusan Ilmu Komputer di Cakrawala University menawarkan kurikulum yang up-to-date dan dirancang untuk menghadapi tantangan dunia teknologi yang terus berkembang. Di sini, kamu akan mempelajari lebih dalam tentang jaringan, sistem komputer, hingga pemrograman, yang semuanya sangat relevan di era digital saat ini. Didukung oleh dosen-dosen berpengalaman dan fasilitas laboratorium yang canggih, kamu akan mendapatkan pengalaman belajar yang menyeluruh dan praktis.
Selain itu, lulusan Ilmu Komputer Cakrawala University telah banyak yang sukses berkarier di bidang teknologi, baik di perusahaan teknologi ternama maupun sebagai pengusaha startup. Jadi, jika kamu ingin menjadi bagian dari generasi profesional IT yang handal dan berkontribusi di dunia teknologi, Cakrawala University adalah pilihan yang tepat. Daftarkan dirimu sekarang dan mulai perjalanan menuju masa depan yang gemilang!
Baca Juga :
Berita Terkait
Simak di Sini Apa Saja Mata Kuliah Bisnis Digital
Universitas Cakrawala
•
01 November 2023
Mengenal Lebih Dekat Jurusan Sistem Informasi dan Prospek Kerjanya
Universitas Cakrawala
•
07 November 2023
Kuliah Kelas Karyawan: Definisi, Jadwal, Biaya, dan Jurusan
Universitas Cakrawala
•
07 November 2023
Bisnis Digital : Definisi, Konsep, Contoh, dan Peluangnya
Rahmawati
•
07 November 2023
Kuliah Kelas Karyawan di Jakarta - Cakrawala University
Universitas Cakrawala
•
13 November 2023
Ini Perbedaan Institut, Universitas, Sekolah Tinggi dan Politeknik Agar Tidak Tertukar
Universitas Cakrawala
•
13 November 2023
10 Prospek Karier Ilmu Komputer, Gajinya Menjanjikan
Universitas Cakrawala
•
05 March 2025
Jurusan Manajemen Keuangan: Mata Kuliah, Prospek Kerja, Gaji
Universitas Cakrawala
•
12 March 2025
10 Prospek Kerja Jurusan Sains Data dengan Gaji Tinggi!
Universitas Cakrawala
•
14 November 2023
Hard Skill dan Soft Skill : Perbedaan, Contoh dan Tips Meningkatkannya
Universitas Cakrawala
•
14 November 2023
Brainstorming : Pengertian, Tujuan, Contoh serta Cara Melakukannya
Universitas Cakrawala
•
16 November 2023
10 Prospek Kerja dan Gaji Lulusan Bisnis Digital
Universitas Cakrawala
•
18 November 2023
Daftar Mata Kuliah S1 Sistem Informasi Universitas Cakrawala? Cek Disini!
Rahmawati
•
27 February 2025
Teknologi Digital : Pengertian, Jenis, dan Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari
Universitas Cakrawala
•
18 November 2023
Blended Learning : Pengertian, Manfaat dan Tahapannya
Universitas Cakrawala
•
16 November 2023
Apa Itu Marketing Analysis, Tugas hingga Jenjang Karirnya dan Gajinya
Universitas Cakrawala
•
15 November 2023
Digital Literacy : Pengertian, Contoh, dan Cara Meningkatkannya
Universitas Cakrawala
•
15 November 2023
Apa Itu Transformasi Digital, Fungsi dan Contoh Penerapannya
Universitas Cakrawala
•
15 November 2023
Apa Itu Analis Keuangan, Tugas, Gaji dan Skill yang Harus Dimiliki
Universitas Cakrawala
•
14 November 2023
Apa Itu Manajemen Keuangan, Prinsip dan Fungsinya
Universitas Cakrawala
•
15 November 2023
10 Prospek Kerja Manajemen Keuangan dengan Gaji Menjanjikan!
Rahmawati
•
17 November 2023
Apa Itu Digital Marketing? Ini Definisi, Manfaat, hingga Toolsnya
Alifia Kamila
•
14 November 2023
Digital Marketer : Tugas, Prospek Kerja, Jenjang Karir, dan Gaji
Universitas Cakrawala
•
16 November 2023
Auditor Adalah: Pengertian, Kode Etik, Jenis-jenis dan Tugasnya
Universitas Cakrawala
•
15 November 2023
Wajib Tahu, Ini Dia Manfaat Teknologi Informasi dalam Kehidupan Sehari-hari
Universitas Cakrawala
•
18 November 2023