Oleh Universitas Cakrawala
•
26 March 2024
Semenjak tahun 2019, Kemendikbud menetapkan perubahan sistem ujian dalam Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi (SBMPTN). Jika pada tahun sebelumnya menerapkan ujian tertulis yang mana apabila terdapat jawaban yang salah, maka skor yang didapat oleh peserta seleksi akan berkurang. Melalui mentri yang baru, Kemendikbud kemudian melakukan pembaruan SBMPTN menjadi Seleksi Nasonal Berdasarkan Tes (SNBT), yang mana nantinya skor dari SNBT inilah yang akan menjadi tumpuan dalam menentukan strategi agar dapat masuk ke kampus atau jurusan kuliah yang diidamkan.
Tiap-tiap jurusan dari suatu universitas memilki passing gradenya sendiri yang bisa jadi sama ataupun berbeda dengan jurusan yang sama di kampus yang berbeada atau jurusan berbeda di kampus yang sama. Pentingnya passing grade sebuah jurusan pada suatu universitas bagi para siswa yang akan melanjutkan pendidikannya ke jenjang yang lebih tinggi adalah merupakan hal yang vital karena akan berpengaruh pada keputusan mereka dalam memilih universitas yang sesuai dengan prestasi akademik mereka.
Baca Juga: Apa Itu Quantum Computer? Ini Pengertian, Sejarah dan Manfaatnya
Kriteria Masuk Mahasiswa Baru
Setiap perguruan tinggi menetapkan standar tersendiri untuk penerimaan mahasiswa baru, termasuk passing grade. Biasanya, nilai passing grade ditentukan berdasarkan hasil seleksi masuk yang mencakup berbagai jenis ujian, seperti tes tertulis, evaluasi potensi akademik, dan mungkin juga nilai ujian nasional atau lokal.
Jumlah Pendaftar dan Kapasitas Terima
Passing grade juga dipengaruhi oleh jumlah calon mahasiswa yang mendaftar serta kapasitas terima program studi atau universitas tersebut. Ketika jumlah pendaftar meningkat dengan kapasitas terbatas, passing grade menjadi lebih kompetitif.
Riwayat Prestasi Akademik
Beberapa perguruan tinggi juga mempertimbangkan riwayat prestasi akademik calon mahasiswa, termasuk catatan nilai dan pencapaian lainnya, dalam menetapkan passing grade. Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa mahasiswa yang diterima memiliki kemampuan akademik yang sesuai untuk mengikuti program studi di perguruan tinggi tersebut.
Seperti yang kita sudah ketahui dari bacaan di atas, passing grade merupakan batasan nilai yang harus dicapai oleh para calon mahasiswa agar dapat masuk ke suatu jurusan di sebuah universitas. Maka dari itu, dengan mengetahui passing grade suatu universitas dapat memiliki dampak yang signifikan bagi calon mahasiswa. Dengan memahami passing grade, calon mahasiswa dapat:
Mengelola Strategi Belajar
Pengetahuan tentang passing grade memungkinkan calon mahasiswa untuk merencanakan strategi belajar mereka secara lebih efektif, sehingga mereka dapat mencapai nilai yang diperlukan untuk diterima di universitas pilihannya.
Memilih Universitas yang Tepat
Mengetahui passing grade membantu calon mahasiswa dalam memilih universitas yang sesuai dengan prestasi akademik mereka. Dengan membandingkan passing grade dari beberapa universitas, mereka dapat memilih yang paling cocok dengan kemampuan mereka.
Menilai Peluang Diterima
Dengan mengetahui passing grade, calon mahasiswa dapat mengevaluasi peluang mereka untuk diterima di universitas pilihannya. Dengan membandingkan nilai mereka dengan passing grade yang ditetapkan, mereka dapat memprediksi apakah mereka memiliki kesempatan untuk diterima atau tidak.
Meskipun passing grade penting dalam proses penerimaan mahasiswa baru, calon mahasiswa harus tetap memperhatikan motivasi dan semangat belajar mereka. Dengan dedikasi dan ketekunan, mereka dapat mencapai prestasi akademik yang diperlukan untuk diterima di universitas pilihan mereka.
Lingkungan saat menjadi mahasiswa adalah lingkungan yang sangat jauh berbeda dengan apa yang dirasakan pada masa Sekolah Menengah Atas (SMA). Jika pada masa SMA kita akan bertemu dengan orang-orang yang satu daerah atau bahkan satu lingkungan yang sama dengan adanya sistem zonasi pada sekolah. Ketika sudah berada pada Tingkat perkuliahan, kita akan bertemu dengan banyak orang yang memiliki kepribadian yang berbeda, memiliki budaya yang beragam dan memiliki latar belakang yang bermacam-macam yang nantinya akan menjadi bagian dalam hidup kita.
Untuk itu, passing grade seharusnya bukan satu-satunya indikator dalam menentukan universitas yang dituju. Dengan memilih universitas yang memiliki citra yang baik, maka kita akan dapat belajar dan beraktivitas dengan nyaman, Cakrawala University menyediakan lingkungan belajar yang inspiratif dan didukung oleh tenaga pengajar yang berkualitas serta fasilitas yang memadai. Bergabunglah dengan Cakrawala University dan jadilah bagian dari komunitas akademik yang dinamis dan berkembang!
Baca Juga :
Berita Terkait
Cakrawala University Hadir Menjawab Tantangan Pendidikan Digital di Era Industri 4.0
Adimas Herviana
•
27 October 2025
Cakrawala Festival: Semarak Acara Perdana Angkatan Pertama Cakrawala University (Part 2)
22 August 2025
Cakrawala Festival: Semarak Acara Perdana Angkatan Pertama Cakrawala University
22 August 2025
Tiga Program Studi Universitas Cakrawala Jakarta Selatan Raih Akreditasi "Baik" dari LAM INFOKOM
Dwi Winarno, S.E., M.B.A., CIFM
•
22 August 2025
Program Studi Ekonomi Keuangan dan Perbankan Universitas Cakrawala Resmi Terakreditasi oleh LAMEMBA
Dwi Winarno, S.E., M.B.A., CIFM
•
08 August 2025