Apa Saja Kelebihan dan Kekurangan Bisnis Online? Simak Penjelasannya!

Apa Saja Kelebihan dan Kekurangan Bisnis Online? Simak Penjelasannya!

Oleh Universitas Cakrawala

25 December 2023

Article Image

Kamu mau memulai bisnis online tapi masih ragu? Sudah tepat belum, ya, dalam memilih memulai bisnis online? Apa saja sih kelebihan dan kekurangan bisnis online?

 

Tenang, biar semakin yakin untuk memulai bisnis online, yuk simak penjelasan kelebihan dan kekurangan bisnis online! Dengan membaca artikel ini, kamu bisa menyimpulkan sendiri apakah bisnis online adalah pilihan yang tepat untuk kamu. 

 

Kelebihan Bisnis Online

Belakangan ini, bisnis online menjadi semakin populer di berbagai kalangan. Semakin banyak orang yang memanfaatkan teknologi sebagai sumber penghasilan, salah satunya adalah dengan memulai bisnis online. 

 

Tidak hanya pembeli yang semakin banyak, tapi penjual online juga semakin banyak. Hal ini tidak mengejutkan karena bisnis online memang memiliki banyak keuntungan. Yuk simak kelebihan bisnis online di bawah ini!

 

Modal Kecil

Masalah modal seringkali menjadi penghambat dalam memulai sebuah bisnis. Jika ingin memulai bisnis offline, modal yang diperlukan tentu tidak sedikit. Bahkan, modal yang dibutuhkan bisa mencapai puluhan atau ratusan juta rupiah. Modal ini diperlukan untuk menyewa atau membeli tempat, memproduksi barang, dan sebagainya. 

 

Dengan bisnis online, kamu bisa memulainya tanpa modal yang besar. Bahkan, kamu bisa memulai beberapa bisnis online tanpa modal sekalipun. Dengan begitu, apapun ide bisnis yang kamu miliki, bisa segera direalisasikan melalui bisnis online. 

 

Contoh bisnis online tanpa modal adalah bisnis dropship dimana supplier yang akan mengurus segala hal dari produksi, penyimpanan, dan pengiriman produk ke pelanggan. 

 

Pasar Lebih Luas

Karena tidak ada halangan wilayah, pastinya kamu akan bisa menjangkau pelanggan yang lebih luas. Tidak hanya dari daerah sekitar saja, kamu bisa menjual produk ke berbagai daerah lain, bahkan ke luar negeri. 

Dengan strategi pemasaran digital yang tepat, kamu bisa menjangkau pelanggan di luar negeri sekalipun.  Selama produk bisa dikirimkan jarak jauh, kamu bisa menjangkau pasar seluas yang kamu inginkan. 

 

Bisa Beroperasi Selama 24 Jam

Bisnis online bisa menerima pelanggan kapan saja tanpa batasan waktu. Pelanggan bisa memesan kapan saja, tapi kamu tidak perlu menjaga toko sepanjang hari. Setiap ada pesanan masuk, kamu bisa memproses pesanan tersebut pada jam operasional toko yang sudah kamu tetapkan. 

 

Promosi Lebih Terukur

Dibandingkan dengan iklan tradisional menggunakan billboard atau selebaran, dengan pemasaran digital, kamu akan lebih mudah mengukur kesuksesan dari promosi yang kamu lakukan. 

 

Selain biaya yang lebih murah, pemasaran digital di media sosial lebih mudah untuk diukur. Dengan billboard, kamu tidak bisa mengukur berapa banyak orang yang melihat billboard tersebut dan melakukan pembelian. Tapi, dengan pemasaran digital, kamu bisa mengukur hal-hal tersebut. 

 

Mudah Berkomunikasi dengan Pelanggan

Dengan bisnis online, kamu akan mudah terhubung dengan pelanggan. Melalui marketplace atau media sosial, kamu bisa menerima masukan dari pelanggan untuk memajukan bisnis. Selain itu, kamu bisa juga menjawab pertanyaan pelanggan, menginformasikan terkait promo, dan lain-lain. 

 

Menjaga komunikasi yang baik dengan pelanggan penting untuk menjaga loyalitas mereka dengan bisnis. 

 

Kekurangan Bisnis Online

Pastinya bisnis online tidak hanya memiliki kelebihan. Cari tahu kekurangan bisnis online di bawah ini:

 

Persaingan Ketat

Karena mudahnya memulai bisnis online, persaingan menjadi ketat karena siapapun bisa mulai berbisnis. Bahkan, di e-commerce atau marketplace, kamu akan banyak menemukan produk yang sama dijual di berbagai toko. 

 

Oleh karena itu, kamu memerlukan strategi pemasaran digital yang baik agar mampu bersaing melawan kompetitor. Selain itu, kamu bisa juga membuat produk yang unik agar tidak sama dengan produk yang dijual kompetitor.

 

Kendala Teknis Pada Website

Karena beroperasi secara online, bisnis online tidak luput dari kesalahan teknis. Bisa saja website bisnis milikmu tiba-tiba mengalami masalah, sehingga tidak bisa diakses. Hal ini tentunya bisa merugikan jika dibiarkan.

 

Dengan website yang tidak bisa diakses, maka pelanggan tidak bisa berbelanja. Dengan begitu, kamu akan kehilangan pendapatan selama website tersebut down atau rusak.

 

Hal ini bisa diatasi dengan memilih hosting yang berkualitas untuk website kamu.

 

Sulit Membangun Kepercayaan Pelanggan

Pelanggan cenderung tidak mempercayai toko yang belum ramai pembeli. Untuk menghindari penipuan atau barang yang tidak sesuai ekspektasi, pelanggan lebih memilih untuk membeli di toko yang sudah memiliki banyak ulasan dan produk terjual. 

 

Kamu bisa meminta bantuan orang-orang terdekat dahulu untuk memberikan testimoni atau ulasan dari produkmu agar pembeli lebih percaya.

 

Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan dari bisnis online yang penting untuk kamu ketahui sebelum memulainya. Kamu merasa memulai bisnis online cocok untuk kamu? 

 

Yuk, kuliah di Cakrawala University jurusan bisnis digital biar kamu semakin yakin dan siap untuk memulai bisnis online sendiri. Kamu akan dapat banyak banget ilmu terkait bisnis digital seperti pemasaran dan pemasaran digital, e-bisnis, perilaku konsumen, inovasi dan pengembangan produk, dan masih banyak lagi. 

 

Jelajahi dunia bisnis digital dengan mendaftar di Cakrawala University jurusan bisnis digital!

Register Banner

Share

Berita Terkait

Simak di Sini Apa Saja Mata Kuliah Bisnis Digital

Universitas Cakrawala

01 November 2023

Mengenal Lebih Dekat Jurusan Sistem Informasi dan Prospek Kerjanya

Universitas Cakrawala

07 November 2023

Kuliah Kelas Karyawan: Definisi, Jadwal, Biaya, dan Jurusan

Universitas Cakrawala

07 November 2023

Bisnis Digital : Definisi, Konsep, Contoh, dan Peluangnya

Rahmawati

07 November 2023

Kuliah Kelas Karyawan di Jakarta - Cakrawala University

Universitas Cakrawala

13 November 2023

Ini Perbedaan Institut, Universitas, Sekolah Tinggi dan Politeknik Agar Tidak Tertukar

Universitas Cakrawala

13 November 2023

10 Prospek Karier Ilmu Komputer, Gajinya Menjanjikan

Universitas Cakrawala

05 March 2025

Jurusan Manajemen Keuangan: Mata Kuliah, Prospek Kerja, Gaji

Universitas Cakrawala

12 March 2025

10 Prospek Kerja Jurusan Sains Data dengan Gaji Tinggi!

Universitas Cakrawala

14 November 2023

Hard Skill dan Soft Skill : Perbedaan, Contoh dan Tips Meningkatkannya

Universitas Cakrawala

14 November 2023

Brainstorming : Pengertian, Tujuan, Contoh serta Cara Melakukannya

Universitas Cakrawala

16 November 2023

10 Prospek Kerja dan Gaji Lulusan Bisnis Digital

Universitas Cakrawala

18 November 2023

Daftar Mata Kuliah S1 Sistem Informasi Universitas Cakrawala? Cek Disini!

Rahmawati

27 February 2025

Teknologi Digital : Pengertian, Jenis, dan Contohnya dalam Kehidupan Sehari-hari

Universitas Cakrawala

18 November 2023

Blended Learning : Pengertian, Manfaat dan Tahapannya

Universitas Cakrawala

16 November 2023

Apa Itu Marketing Analysis, Tugas hingga Jenjang Karirnya dan Gajinya

Universitas Cakrawala

15 November 2023

Digital Literacy : Pengertian, Contoh, dan Cara Meningkatkannya

Universitas Cakrawala

15 November 2023

Apa Itu Transformasi Digital, Fungsi dan Contoh Penerapannya

Universitas Cakrawala

15 November 2023

Apa Itu Analis Keuangan, Tugas, Gaji dan Skill yang Harus Dimiliki

Universitas Cakrawala

14 November 2023

Apa Itu Manajemen Keuangan, Prinsip dan Fungsinya

Universitas Cakrawala

15 November 2023

10 Prospek Kerja Manajemen Keuangan dengan Gaji Menjanjikan!

Rahmawati

17 November 2023

Apa Itu Digital Marketing? Ini Definisi, Manfaat, hingga Toolsnya

Alifia Kamila

14 November 2023

Digital Marketer : Tugas, Prospek Kerja, Jenjang Karir, dan Gaji

Universitas Cakrawala

16 November 2023

Auditor Adalah: Pengertian, Kode Etik, Jenis-jenis dan Tugasnya

Universitas Cakrawala

15 November 2023

Wajib Tahu, Ini Dia Manfaat Teknologi Informasi dalam Kehidupan Sehari-hari

Universitas Cakrawala

18 November 2023

Logo Cakrawala Black

Jl. Kemang Timur No.1, RT.14/RW.8, Pejaten Bar., Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12510

© 2023 Cakrawala University. All Rights Reserved.